Sabtu, 15 Oktober 2022

Semua Hal yang Perlu Kamu Tau Tentang Google Drive

 

Salah satu platform cloud storage paling populer saat ini adalah Google Drive. Bagi kamu yang belum tau, cloud storage merupakan sebuah sistem penyimpanan berbasis online dimana file yang disimpan di cloud atau server cloud bisa dibuka kapan dan dimana saja. Bisa dibilang, cloud storage menjadi terobosan baru untuk penyimpanan file atau data dengan cara yang lebih praktis dan menguntungkan. Ada banyak aplikasi cloud storage yang ada saat ini, nah salah satunya adalah google drive. 

Apa itu Google Drive

Google drive merupakan platform penyimpanan file berbasis awan dimana pengguna bisa menyimpan berbagai jenis file atau data dengan aman di server milik google. File ini bisa diakses kapanpun dan dimanapun secara online maupun offline. Dengan adanya google drive, kita tidak perlu lagi khawatir jika flashdisk ketinggalan atau file hilang karena diserang virus. Hal ini karena kita tidak lagi bergantung pada perangkat memori drive dan data yang disimpan di drive pun lebih aman dari serangan virus.

Sesuai namanya, platform cloud storage ini adalah produk dari perusahaan raksasa, Google. Drive yang sudah ada sejak tahun 2012 ini tidak hanya tersedia dalam versi web, namun juga tersedia di aplikasi untuk windows, android, MacOS, ataupun iOS. Di Android sendiri kini sudah didwonload lebih dari 5 miliar pengguna.

Fitur dan Layanan

Sudah sama-sama kita tau, fitur utama drive adalah untuk menyimpan file. Namun, ternyata drive tidak hanya memiliki fitur untuk menyimpan file. Ada beberapa fitur pendukung lain yang jarang diketahui, seperti misalnya melakukan sharing dan mengatur privasi hak akses, search file, penerjemah dokumen, dan convert pdf to text. Sharing dan memberikan hak akses adalah fitur yang memungkinkan pengguna untuk berbagi file dengan orang lain sekaligus memberikan akses kepada mereka untuk mengedit atau hanya sekedar melihatnya saja. Jadi fitur ini sangat berguna bagi kita yang ingin mengerjakan sebuah proyek dalam team.

Search file menjadi fitur yang memudahkan pengguna untuk mencari file. Pengguna yang tidak terlalu banyak menyimpan file mungkin tidak begitu membutuhkan ini, namun bagi pengguna skala bisnis, kantor, atau perusahaan yang menyimpan ratusan file tentu akan sangat terbantu dengan adanya fitur ini. Kita tinggal mengetik kata kunci di kolom search file, maka file pun bisa langsung kita dapatkan tanpa harus scroll sampai jari keriting.      

Penerjemah dokumen di drive sangat praktis. Kita tidak perlu copy paste per kalimat seperti yang biasa kita lakukan, karena kita bisa langsung translet dokumen text secara keseluruhan tanpa batasan halaman. Menarik lagi, kita bisa translet ke berbagai bahasa. Versi terbaik untuk menggunakan fitur ini adalah dengan menggunakan drive versi desktop.    

Kita juga bisa melakukan convert pdf to text di drive untuk merubah dokumen pdf menjadi word. Ini sangat memudahkan pengguna yang ingin mengedit file pdf di word tanpa harus mencari dulu situs convert online.   

Keunggulan

Tersinkronisasi dengan Produk Google Lain.  Karena drive adalah produk google, maka kita semakin mudah untuk mengakses produk google lainnya karena drive tersinkronisasi dengan produk google lain seperti misalnya gmail, Hangout, google photos, google bisnisku, google kalender, kontak, hingga chrome. Saat pertama kali membuka drive baik di android maupun di PC dengan email yang sedang log in, maka kita bisa langsung masuk tanpa membuat akun terlebih dahulu karena drive langsung menggunakan gmail yang sedang aktif tersebut sebagai akun pengguna.  

Backup Data WhatsApp. Tidak hanya sinkron dengan produk google, Drive juga bisa dihubungkan dengan aplikasi pihak ketiga seperti WhatsApp misalnya. Seperti yang kita tau, saat ponsel kita rusak, maka data perpesanan dan media bisa hilang. Jadi penting sekali untuk mencadangkan data agar data dan media bisa dipulihkan di perangkat yang baru. Salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah dengan melakukan backup data ke drive. WhatsApp memiliki pengaturan di bagian Setelan Chat, dimana kita bisa menyetel akun drive yang kita gunakan untuk backup data.

Kita bisa memilih waktu yang kita inginkan untuk backup secara otomatis, apakah itu harian, mingguan, bulanan, atau hanya disaat kita mengetuk “Cadangkan”. Jika kita memilih harian, maka data akan otomatis dibackup setiap malamnya, sepanjang ponsel terhubung ke internet. Perlu diingat bahwa disaat membuka drive di ponsel yang baru, maka kita perlu membuka drive menggunakan akun google/email yang sama dengan akun saat dicadangkan karena jika akun yang digunakan berbeda dengan yang didaftarkan, maka data tidak bisa kita temukan.     

Ruang Gratis dan Berbayar. Drive memberikan ruang penyimpanan gratis kepada pengguna mereka sebanyak 15 GB dimana ruang ini adalah ruang untuk gmail, google Foto, dan Google Drive itu sendiri. Ruang gratis ini sangat berguna bagi pengguna yang tidak memiliki begitu banyak file untuk disimpan. Dengan ruang gratis ini, kita bisa menyimpan file tanpa harus mengeluarkan biaya. Bagi pengguna yang membutuhkan ruang besar untuk keperluan bisnis, sekolah atau perkantoran, maka tidak perlu khawatir ,karena drive menyediakan ruang hingga 2 TB atau setara dengan 2000 GB. Biaya yang dikeluarkan pun tidak begitu mahal. Sebagai gambaran, untuk penyimpanan sebesar 100 GB kita memerlukan biaya sebesar 26.900 per bulan atau 269.000 per tahun.  

Tersedia Secara Online dan Offline. Yang menarik dari Google drive adalah file tidak hanya bisa diakses secara online, tetapi juga bisa dibuka secara offline. Hanya saja, agar bisa dibuka saat offline, kita perlu mengatur terlebih dahulu dengan cara mengklik titik tiga yang berada disamping file, lalu pilih “sediakan saat offline”. Maka, file tersebut akan bisa dibuka meskipun kita tidak memiliki internet.

Penyimpanan dalam Banyak Format. Tidak perlu takut apakah format file kita bisa masuk ke drive, karena drive hampir bisa menerima semua jenis file. Jenis file yang bisa disimpan di drive seperti misalnya file Microsoft (excel, power point, word, XML), file adobe (Autodesk autocad, Photoshop, Illustrator, PDF, TrueType), file video (WebM, MPEG4, 3GPP, MOV, AVI, MPEGPS, WMV, FLV), file audio (MP3, MPEG, WAV, ogg, opus), arsip (ZIP, RAR, tar, gzip), file Markup/Kode (CSS, HTML, PHP, C, CPP, H, HPP, JS, Java, py) ataupun file Teks (TXT).

Keamanan

Sebagai tempat penyimpanan data dan file penting, keamanan menjadi hal utama yang diperlukan oleh pengguna. Google menuturkan bahwa mereka memiliki fokus untuk memastikan keamanan akun dengan sistem keamanan kelas dunia. Sistem keamanan Drive mengevaluasi file yang dikirimkan kepada kita untuk mendeteksi spam, phising, ataupun malware. Jika ada yang mengirimkan file berisi malware atau link phising, maka drive akan langsung memblokirnya. 

Data kita disimpan secara aman di server google dan hanya kita yang bisa mengaksesnya, kecuali kita membagikannya kepada orang lain. Google drive diketahui memiliki sistem enskripsi AES 256-bit dengan sertifikat keamanan Secure Sockets Layer(SSL)/ Transport Layer Security (TLS) untuk melindungi data dari pencurian atau lalu lintas internet yang tidak aman.  Google juga menggunakan reCAPTCHA untuk membantu perlindungan pengguna dari aktivitas penipuan dan penyalahgunaan di Drive. Dan, tidak lupa pengguna bisa ikut membantu keamanan akun mereka dengan melakukan verifikasi 2 langkah.




EmoticonEmoticon